"SEKOLAH YANG SAKIT
Sekolah...
Katanya sekolah itu indah
Katanya sekolah itu tempat berbagai canda nan tawa
Nyatanya hanya keheningan yang kurasa
Tajam...
Bagai pedang nan indah
Namun sangat kejam bila disentuh
Ingin kuteriakan
Segala rasa yang telah kupendam
Namun sulit..
Kini, Semuanya menghitam
Tak ada tempat bersandar
Tak ada yang berwarna
Apakah tempat ini surga?
Ya, Surga bagi sebagian orang saja"
EmoticonEmoticon
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.