Dosenku
Ohhh, dosenku
Engkau adalah inspirasi bagiku
Dengan segala cerita yang kau suguhkan disetiap mata kuliahmu
Penghasilan yang selalu engkau banggakan dikalangan mahasiswamu
Karya-karya yang engkau perlihatkan di sela-sela waktu mengajarmu
Aku berharap kelak bisa menjadi sepertimu
Ohh,, dosenku
Aku sangat bangga padamu
Namun kebanggaan itu berubah menjadi pilu
Di saat engkau memberikan banyak tugas kepadaku
Tugas yang menguras ekonomi, tenaga serta pikiranku
Ohh,, dosenku
Bisakah engkau mengerti diriku
Betapa lelahnya pikiranku
Bukannya aku tak menghargaimu
Tetapi aku bisa jadi budak karena tugas-tugas darimu
Ohh,, dosenku
Dengan sebuah pengharapan
Aku berjuang dalam keterbatasan
Untuk membangkitkan sebuah impian
Demi masa depan yang terang-benderang
EmoticonEmoticon
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.