Sayatan Luka Renjana



Selamat datang kembali di Lintang Indonesia, ini adalah puisi salah satu peserta Lomba Cipta Puisi Tingkat Nasional Lombaterbaru x infolombapuisi Deadline 1 Oktober. Puisi ini salah satu dari sekian banyak puisi yang dibukukan ke dalam buku yang berjudul, "Fantasy".

Untuk informasi lengkap lomba ini silakan klik di sini

Cover Buku Fantasy



Selamat menikmati puisi di bawah ini:


 "Sayatan Luka Renjana


Siang itu,ribuan senyum aku lepaskan

Bulir bening tanda keperihan mengalir berderai

Aku mencoba derana,meski terasa puspas dalam hatiku

Aku amati serapah janji di dalam hati


Asmaraloka yang dulu berbinar bagai arunika,musnah!

Ku kira,kita amerta walau raga terasa aksa

Nyatanya,kita hanyalah KITA yang hanya fatamorgana


Telisik- telisik aku

Merindu dalam gulita

Usapan kalimat semu terbayang

""sedang apa disana?"" atau ""bagaimana keseharianmu setelah kejadian itu?""


Berbisik-bisik aku

Mengharapkanmu untuk kembali

Aamiinku paling serius,walau terasa nengkara


Ejawantah rindu yang menggebu,aku terisak 

Saujana saat sandykala, hanya bayangmu yang menyapa


Elegi tentang mu

akan terus tertulis manis

kamu sudah tahu eksistensimu


Renjana,satu lagi keluhku padamu  'Adakah ruang kosong untuk aku kembali?Renjana, jika dulu kau bilang aku rumahmu,kembali lah.Aku menunggumu' 


Bahagia selalu,Renjana.

Pamitmu kala itu,menyakitkan.

Namun,kembalimu selalu aku harapkan.

Ku tutup bait cerita tentang kita. 

Kita sampai pada akhir pisah.


Aku mencintaimu,Renjanaku"


Previous
Next Post »

EmoticonEmoticon

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.