PELUH PERJUANGAN

 


Selamat datang kembali di Lintang Indonesia, ini adalah puisi salah satu peserta Lomba Cipta Puisi Tingkat Nasional Lombaterbaru x infolombapuisi Deadline 1 Oktober. Puisi ini salah satu dari sekian banyak puisi yang dibukukan ke dalam buku yang berjudul, "Fantasy".

Untuk informasi lengkap lomba ini silakan klik di sini

Cover Buku Fantasy


Selamat menikmati puisi di bawah ini:



PELUH PERJUANGAN 


Pedang hakekat peradaban 

Diiringi kekuatan tameng keilmuan

Pengukir para khalifah muda

Membentuk pemimpin peradaban dunia


Satukan niat dan teguhkan langkah

Pendirian yang berpegang teguh dalam ukhuwah islamiah

Mengikhlaskan detik detik yang berharga

Hingga kesederhanaan mengajarkan akan arti kehidupan


 Mulut yang tiada henti berucap

Otak yang tiada henti berfikir

Mata yang tiada henti berjaga

Lelah namun tiada kata menyerah

Terlalu banyak hal yang sulit dijelaskan 

Hanya hati yang bisa merasakan


Di tengah terik pancaran ilahi rabbi

Dengan tekad dan kegigihan jiwa

Perjuangan ini tiada henti hentinya berakhir

Deras peluhpun menjadi bukti akan gigihnya perjuangan


Beribu langkah kaki menapak

Menyisahkan jejak sang mujahidah

Berjuang dalam meraih ridho dan rahmatnya

Akan menjadi bukti keajaiban sebuah doa


Membulatkan tekad menjadi insan karimah

Hingga saatnya kegagalan menjadi syahidah

Keberhasilan akan ijhad fi sabillilah


Previous
Next Post »

EmoticonEmoticon

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.